GUY6TpCoTSYiBUM9GSC6BSW5Gd==

Kuliah Sambil Kerja

 


Halo, teman-teman semua
Siapa sih yang disini sedang menjalankan kuliah sembari bekerja? atau ada pikiran buat kuliah sambil kerja?
Menarik banget.
Karena pasti kalian akan menerka-nerka gimana kehidupan kuliah yang dibarengi dengan rutinitas baru yakni "bekerja" .
So what?
Kuliah sembari bekerja bukanlah masalah atau bahkan penghalang.
Kenapa tidak mencoba selama ada kesempatan?
Kedua rutinitas ini akan mengajak kita mengembangkan self improvement .
Ini dikarenakan kita akan diajak mencari problem solving yang akan dihadapi, entah masalah manajemen waktu, prioritas pekerjaan, atau yang lainnya.
Lalu, apa saja sih yang bisa kita dapat ketika memutuskan untuk kuliah sambil bekerja?

Check this out!

Perjuangan

Mungkin ada nih yang jadiin kerja di sela-sela kuliah sebagai penghempas kegabutan aja. Tapi ada juga yang memang menjadikan pekerjaan ini layaknya mata pencaharian. Mungkin, awalnya bakal kesulitan karena kita akan kehilangan banyak waktu bermain, nongkrong, drakoran, atau yang lainnya. Namun, semua akan kembali ke bagaimana kita memprioritaskan hal yang lebih penting dan pandai memanajemen waktu. Kuliah sembari bekerja memang patut diakui sebagai usaha untuk mandiri. Akan ada banyak pelajaran dan arti perjuangan yang kita dapatkan.

Belajar Time Management yang Lebih Baik

Semua masalah waktu. Bukan begitu? Hehehe
Ini udah jadi masalah paling umum yang dihadapi mahasiswa yang bekerja. Nggak bisa banget yang namanya seenaknya, karena kalo engga kita bakal terjerat waktu. Maka dari itu, kuliah sambil bekerja akan dengan sendirinya membentuk habit kita untuk disiplin waktu. Kemampuan memanajemen waktu kita akan diuji di awal. Namun hal tersebut akan jadi pelajaran berharga karena secara tidak langsung akan membentuk suatu pola yang disiplin dalam kehidupan sehari-hari.

Koneksi Luas

Lingkungan pertemanan seseorang yang kuliah sekaligus bekerja tentunya akan bertambah luas. Obrolan kita kita bukan hanya berkaitan dengan tugas aja, namun akan lebih luas lagi. Wawasan yang kita dapatkan dari dua lingkungan yang berbeda ini akan membentuk pola pikir yang dinamis dan juga terbuka. Dengan memiliki circle pertemanan yang lebih luas, koneksi kita pun akan turut meluas.

Punya Skill Baru

Ketika teman-teman yang lain masih berkutat sama tugas yang masih ditunda-tunda aja, kamu sudah melangkah lebih jauh dan melanjutkan pekerjaan. Dengan kuliah sekaligus bekerja, kita akan dituntut dan mau tidak mau harus belajar untuk tetap fokus dan multitasking. Ketika sudah lulus paling tidak kita sudah memiliki pengalaman tentang dunia kerja. Pola dan kemampuan kita juga pastilah memiliki perbedaan dengan lulusan lain yang belum pernah terjun ke dunia kerja. Dan yang paling penting adalah belajar dan mendapatkan pengalaman. Tidak masalah bahwa kamu adalah fresh graduate, namun jangan lupa bahwa kamu punya skill dan pengalaman bekerja sejak masih kuliah.

Jadi, bukan masalah kan ketika mau mencoba kuliah sambil bekerja asal kita punya keinginan untuk terus belajar mengatur waktu dan prioritas dengan baik.
Buat kamu yang masih bingung mau kerja apa,bisa banget kok gabung jadi tentor Bimbel AIO Privat Semarang.
Nggak perlu takut kuliah terganggu
More info? Klik Link Pendaftaran Tentor

Kuliah Sambil Kerja

2

2 Komentar untuk "Kuliah Sambil Kerja"

  1. Bisa banget dong kuliah sambil kerja, apalagi kerjanya sesuai dengan passion kita. Yang terpenting bagaimana pinter-pinter ngatur waktu antara untuk kuliah, kerja, nugas, dan berorganisasi. Kesemuanya itu bagus
    By: @ijabmaulana

    BalasHapus
  2. Betul banget kuliah sambil kerja itu emang nglatih kita untuk mencari problem solving yang akan dihadapi terutama masalah manajemen waktu biar pekerjaan yang lain gak keteteran. Selain itu jadi tau gimana rasanya berjuang cari uang sendiri :)
    IG: dewiayucintya_

    BalasHapus

Chat with us on WhatsApp